-->

Kenali Penyebab Kulit Wajah Berwarna Hitam

Penyebab Kulit Wajah Berwarna Hitam

Kulit wajah yang bersih dan halus selalu menjadi idaman bagi setiap wanita, untuk itu mereka berusaha merawat kulit wajah dengan berbagai jenis perawatan yang ada. Banyak cara yang telah mereka tempuh untuk mewujudkan hal tersebut, baik dengan cara tradisional maupun menjalani berbagai perawatan modern masa kini di salon dan tempat praktik kesehatan kulit lainnya.

Karena karakter jenis kulit yang berbeda bagi setiap wanita, tentu saja cara perawatan kulit wajah mereka pun tidak sama. Ada berbagai perawatan yang dapat dilakukan seperti perawatan untuk menghilangkan jerawat, perawatan untuk membuat kulit wajah menjadi cerah, perawatan agar kulit putih bersih dan lain-lainnya.

Namun, tidak semua perawatan kulit yang ada akan cocok bagi jenis kulit anda. Jika anda salah menggunakan produk kecantikan, bisa saja kulit wajah anda malah semakin rusak. Misalnya warna kulit akan semakin hitam dan tidak cerah.

Munculnya kulit berwarna hitam sering disebut dengan pigmentasi, hal ini sering dialami banyak wanita ketika sedang menjalani kondisi tertentu. Banyak dari mereka menjadi panik dan bingung karena tidak memahami penyebab kulit wajah berwarna hitam ini.

Baca juga : 5 Kebiasaan yang harus anda hindari agar kulit wajah halus

Apa saja penyebab kulit berwarna hitam pada wanita ?

1. Perubahan hormonal (Melasma)

Umumnya kulit wajah berwarna hitam disebabkan karena melasma, yaitu terjadinya perubahan hormonal pada tubuh wanita. Biasanya hal ini sering terjadi pada wanita yang sedang mengalami fase kehamilan. 

Perubahan hormonal yang mempengaruhi kulit ini dapat terjadi pada semua bagian kulit, tidak hanya pada wajah dan beberapa bagian tubuh lainnya. Pigmentasi juga dapat terjadi karena pemakaian alat kontrasepsi dan terjadinya proses menopause pada wanita.

2. Paparan sinar matahari 

Penyebab kulit wajah berwarna hitam juga dapat disebabkan karena paparan sinar matahari langsung yang berlebihan.  Aktifitas di luar ruangan tanpa menggunakan pelembab tabir surya bisa meningkatkan resiko kulit wajah anda dapat berwarna hitam.

3. Iritasi pada kulit wajah

Penyebab kulit wajah berwarna hitam lainnya yang patut anda ketahui adalah adanya iritasi pada kulit wajah. Jerawat biasanya menjadi penyebab utama hal ini, karena bekas jerawat yang menempel pada wajah dapat menutupi pori-pori kulit sehingga menyebabkan terjadinya pigmentasi pada kulit wajah anda.

Iritasi pada kulit wajah akan menyebabkan sel kulit menjadi mati dan tidak dapat beregenerasi dengan baik. Sehingga kulit akan mudah terlihat kusam dan tidak cerah lagi.

Baca juga : Tips cantik alami dengan buah-buahan

4.Photo Damage

Photo damage juga dapat menjadi pemicu kulit wajah berwarna hitam pada wajah. Photo damage terjadi karena kerusakan sel kulit pada wajah karena sinar matahari langsung yang berlebih.

Kerusakan kulit akibat photo damage umumnya ditandai dengan munculnya bintik hitam pada kulit wajah. Selain itu, warna kulit tampak kusam dan kecerahan kulit menjadi tidak merata.

Musuh utama kesehatan kulit pada wanita, terutama kulit wajah adalah adanya paparan sinar matahari yang berlebih pada kulit.  Oleh karena itu, anda sebaiknya mempersiapkan diri untuk menjaga kulit wajah anda dengan menggunakan pelembab khusus seperti tabir surya. Cara ini dapat mencegah munculnya kerusakan langsung pada kulit wajah anda ketika berada diluar ruangan.

Dengan mengenali beberapa penyebab kulit wajah berwarna hitam diatas, setidaknya anda akan lebih mudah melakukan tindakan antisipasi agar perawatan kulit wajah anda dapat selalu terjaga dengan baik.

Lakukanlah perawatan rutin untuk kulit wajah anda agar dapat selalu tampil cerah dan menawan. Sebaiknya pilih jenis perawatan yang sesuai dengan kulit wajah anda dan menggunakan bahan-bahan alami agar terhindar dari efek samping yang mungkin dapat merusak kesehatan kulit wajah anda.

Salam sehat …

Ikuti setiap update terbaru Info Sehat Ibu Dan Anak melalui Email anda:

Seorang ibu muda yang mencoba belajar dan berbuat yang terbaik untuk keluarga yang bahagia. Semoga berkenan, terima kasih.